Selamat Datang



aseprudiana25b026.blogteknikindustri

Selasa, 09 September 2014

manajemen sumber daya manusia



Manajemen sumber daya manusia

Sumber daya manusia adalah orang yang bekerja atau tergabung dalam sebuah organisasi atau yang biasa disebut sebagai karyawan perusahaan. Sumber daya manusia dalam suatu perusahaan sangatlah penting dan sangat berharga, karna tanpa adanya sumber daya manusia suatu perusahaan tidak bisa beroperasi dan tidak bisa menghasilkan laba. Dalam konsep ini yang dimaksud sumber daya manusia adalah karyawan manusia dan bukan mesin ataupun aspek bisnis semata.

Dalam hal ini manajemen sumber daya manusia adalah suatu proses menangani berbagai masalah
pada ruang lingkup karyawan, pegawai, buruh, manajer dan tenaga kerja lainnya untuk dapat
menunjang aktivitas organisasi atau perusahaan demi mencapai tujuan yang telah ditentukan. Dalam sebuah perusahaan bagian yang biasa mengurusi bagian sumber daya manusia adalah bagian SDM atau yang biasa disebut dalam bahas inggris adalah HRD ( human resources development).

Menurut  Bambang Wahyudi ( 2002 :1) Manajemen sumber daya manusia adalah ilmu dan seni atau proses  memperoleh,  memajukan atau mengembangkan, dan memelihara sumber daya manusia yang kompeten sedemikian rupa, sehingga tujuan organisasi dapat tercapai dengan efesien dan ada kepuasan pada diri pribadi-pribadi yang bersangkutan.

Dalam definisi lain  menurut Edwin B Filippo dalam buku Bambang wahyudi Manajemen sumber daya manusia (2009:9) : “personnel management is the planning-planning, organizing, and controlling of the procurement, development, competition, integration, maintenance, and separation of human resources to the end that individual, organizational, and societal objective are accomplished”

Artinya “ Manajemen sumber daya manusia merupakan perencanaan, pengoperasian pengarahan dan pengawasan daripada pengembangan, pemberian balas jasa, pengintegritas, pemeliharan dan pemisahan sumber daya manusia ke suatu titik akhir dimana tujuan-tujuan perorangan, organisasi dan masyarakat.

Dalam sebuah perusahaan manajemen sumber daya manusia ini  juga menyangkut tentang desain system perancanaan, penyusunan karyawan, pengembangan karyawan, pengelolaan karier, evaluasi kinerja, kompensasi karyawan dan hubungan ketenagakerjaan yang baik. Manajemen sumber daya
manusia melibatkan semua keputusan dan praktek manajemen yang memengaruhi secara
langsung sumber daya manusianya.


Manajemen sumber daya manusia memiliki 2 fungsi, diantaranya fungsi manajemen dan fungsi operasional.


Fungsi  Manajemen di antaranya :

1. Fungsi Perencanaan

2. Fungsi Pengorganisasian

3. Fungsi Pengarahan

4.Fungsi Pengkoordinasian

5. FungsiPengontrolan/Pengawasan

Fungsi Operasional di antaranya :

1. Fungsi Pengadaan

2. Fungsi Pengembangan

3. Fungsi Pemberi Kompensasi

4. Fungsi Integrasi

5. Fungsi Pemeliharaan








http://one.indoskripsi.com/node/2508

http://dspace.widyatama.ac.id/bitstream/handle/10364/991/bab2a.pdf?sequence=9

 blog Hilda agustina

1 komentar:

  1. Bos, teralu bright..mungkin bisa di ganti background nya ke warna yang lebih soft...

    BalasHapus